Metode Smart Monitoring Transformator: Studi Literature
Main Article Content
Abstract
Transformator daya adalah komponen vital dalam sistem tenaga listrik, memastikan distribusi energi yang efisien dari gardu induk ke konsumen. Namun, kegagalantransformator, terutama dalam distribusi seringkali disebabkan oleh beban berlebih, kurangnya pemantauanm dan faktor-faktor lingkungan. Untuk mengatasi tantangan ini, berbagai metode pemantauan dan evaluasi kesehatantransformator telah dikaji, termasuk teknik seperti pemantauan IoT, logika fuzzy, machine learning, dan pendekatan kecerdasan buatan hybrid. Tulisan ini menyajikan analisis mendalam tentang metode-metode ini, membandingkan kelebihan dan kekurangannya dalam pemantauan transformator distribusi. Melalui literatur review, penekanan diberikan pada pentingnya teknologi terkini, seperti IoT, cloud, dan AI, dalam meningkatkan pemantauan real-time, menekankan perlunya solusi pemantauan yang handal namun berbiaya rendah. Dengan fokus pada teknologi masa depan, tulisan ini merangkum kebutuhan akan solusi pemantauan yang terjangkau dan canggih untuk menjaga kesehatantransformator dalam jaringan distribusi tenaga listrik.