Evaluasi Kinerja Simpang Bersinyal Untuk Menunjang Penerapan Eco – Driving
Main Article Content
Abstract
Peningkatan jumlah kendaraan yang cukup besar pada jenis mobil penumpang khususnya di Jakarta tidak sebanding dengan peningkatan kapasitas jalan yang menimbulkan masalah lalu lintas dan berdampak kepada lingkungan sekitar. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi seberapa besar pengaruh alternatif peningkatan persimpangan dalam menunjang penerapan Eco – Driving menggunakan software PTV Vissim. Hasil dari PTV Vissim terhadap kondisi lalu lintas eksisting ialah tingkat pelayanan simpang eksisting berada pada tingkat pelayanan F. Solusi pada Simpang Pos Pengumben ialah alternatif 3 dengan tundaan 23,81 det/kend dan Simpang RS Medika Permata Hijau ialah alternatif 2 dengan tundaan 12,67 det/kend. Berdasarkan uji regresi didapat Y = 0,364 – 0,003X1 + 0,006X2 (X1 = panjang antrean; X2 = tundaan) yang secara simultan variabel kinerja berhubungan dengan variabel Eco – Driving. Untuk penghematan bahan bakar pada Simpang Pos Pengumben sebanyak 234,34 liter pada jam puncak total volume dan Simpang RS Medika Permata Hijau sebanyak 72,76 liter pada jam puncak total volume.